Cara Menghilangkan Virus Shortcut

Cara Menghilangkan Virus Shortcut

Hallo ..
Semoga informasi ini bermanfaat, Yuk simak..
Tentu anda akan kesal jika flashdisk,memory card atau komputer anda terkena virus. Apalagi tekena virus shortcut, saya akan menjelaskan bagaimana virus ini menginfeksi data anda. Yap, Virus Shortcut memiliki induk berupa sebuah Folder yang bernama Recycler, Folder ini akan memproduksi beberapa file diantaranya :
- autorun.inf
- Dekstop.ini
- Thumb.db
- Serta beberapa shortcut yang berekstensi .lnk  [ ekstensi ini adalah LNK bukan INK ]

Pada saat menginfeksi komputer Virus Shortcut akan berusaha untuk membangun file-file tersebut pada setiap Drive dan Folder yang ada dalam komputer.

Berikut langkah yang dapat kita lakukan untuk membersihkannya :

Langkah Pertama : Mematikan system restore pada setiap Drive
Klik kanan My computer pilih Properties, pada jendela properties My computer pilih tab system restore, berikan tanda centang pada kotak kecil Turn off system restore on all Drives, kemudian Ok, langkah ini bertujuan agar induk virus tidak lagi dapat mengembalikan file-file yang nantinya akan kita Hapus.

Langkah Kedua : Mematikan wscript.exe
1. Buka Start Menu pilih Search pilih All Files and Folder, pada kotak text All or Part of the File name ketikkan wscript.exe, setelah selesai anda akan menemukan 2 file wscript.exe, 2. Silahkan double klik file tersebut dan pada jendela windows script Host setting silahkan anda centang kotak kecil bertuliskan Stop Script after specified number of seconds, tekan tombol Apply kemudian Ok.

Langkah Ketiga : Mematikan Hidden File and Folder
Pada jendela explorer buka menu View pilih Folder Option, kemudian pilih tab View pada jendela Folder Option.

    1. Silahkan pilih Show hidden files and folder pada hidden file and folder
    2. Hilangkan centang pada hide Extensions for known File type
    3. Hilangkan centang pada Hide Protected operating system files ( recommended )

Atau melalui cmd
    klik start  => klik run =>  ketik  "cmd"   [tanpa tanda petik]
    setelah terbuka cmd nya, ketik "cd\"   [tanpa tanda petik]
    lalu pada c promt ketik => attrib -r -a -s -h /S /D 
    enter, biarkan sampai selesai proses, lalu tutup dan kembali ke windows

* apabila di folder flashdisk, caranya sama, tinggal masuk ke directory flashdisk, misal F:\>attrib -r -a -s -h /S /D


Langkah Keempat : Menghapus File-File yang di ciptakan oleh virus.
Pada jendela pencarian ( Search ) silahkan Pilih All Files and Folder, pada kotak text All or part of the File name ketikkan autorun.inf, pada kotak Look in pilih My Computer dan pada more advance option berikan centang pada setiap kotaknya tekan tombol Search, silahkan anda Hapus semua File yang di temukan.

Langkah Kelima : Hapus secara permanen ( Shift+Del )
Silahkan anda ulangi pencarian untuk file-file Virus yang lain ( file yang dibuat oleh virus tertera diatas ) dan hapus secara permanen.
Namun untuk File berekstensi .lnk ketikkan *.lnk untuk mencarinya, sebelum menghapus file-file ini perhatikan hal penting di akhir tutorial.

Langkah Keenam : Menghilangkan Folder Recycler dengan Paksa secara permanen
Buka jendela Command prompt masuk pada Drive Falshdisk anda, contoh : jika Flashdisk anda terdeteksi sebagai drive G maka ketikkan G: enter, sehingga anda akan di bawa ke ruang drive G, kemudian ketikkan perintah berikut :
rd /s recycler ( ini perintah untuk menghapus Folder recycler, karena biasanya Folder ini tidak dapat di hapus )


Penting :
Untuk File dengan ekstensi .lnk anda harus hati-hati dalam menghapusnya. karena ada File windows yang memiliki ekstensi tersebut, untuk membedakan silahkan anda  dekatkan pointer mouse anda pada file / folder yang di temukan , jika saat anda dekatkan anda mendapati sebuah link yang mengarah pada windows/system32 maka file/folder tersebut adalah Virus.
Silahkan Anda lakukan cara diatas jika Anti Virus anda sudah tidak mampu mendeteksi Virus ini.


Blog, Updated at: 12:19:00